Penulis: admindesa

BKK Berfungsi Sebagai Pelayanan Masyarakat.

Candinata.desa.id – Pembangunan. Sebuah pemerintahan desa sudah sewajarny la jika memiliki tempat sebagai ajang pertemuan warga masyarakat dan sebagai tempat sistem administrasi desa. Ruangan pusat pemerintahan desa Candinata sendiri terdiri dari gedung Pusat Kesehatan Desa (PKD) yang fungsinya sebagai pelayanan kesehatan masyarakat, Kantor Kepala desa atau Sekretariat desa sebagai tempat dinas Kepala Desa dan Perangkatnya, dan alua kantor desa atau yang biasa disebut Balaidesa sebagai sarana kegiatan pertemuan warga masyarakat desa dan pemerintahan desa serta lembaga yang ada. “Kemegahan wajah pusat pemerintahan desa Candiaata” Sebagai pusat pelayanan masyarakat desa Candinata merubah wajah dan suasana yang berbeda setelah puluhan tahun tidak tersentuh oleh Pembangunan. Tahun 2019 di era kepempinan Sukardi mencoba membuat gebrakan baru dengan menampilkan wajah baru untuk desa Candinata. Melalui program Bantuan Keuangan Khusus yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kabupaten Purbalingga tahun anggaran 2019, desa Candinata di kucurkan dana sebesar Rp. 75.000.000,00 (Tujuh puluh lima juta rupiah). Dana sebesar itu di gunakan sepenuhnya untuk kegiatan pembangunan rehabilitasi Balaidesa mulai dari perbaikan atap sampai dinding kaca modern dan pintu kekinian, yaitu dengan menggunakan bahan matrial kaca dan kusen besi aluminium. Pembangunan di lakukan secara swakelola dari dan untuk masyarakat desa Candinata. “Setidaknya wajah baru desa Candinata sudah bagus, dan perlu kita lanjutkan didalamnya, artinya segala yang berhubungan dengan desa Candinata, Pemerintahan dan warga masyarakat desa Candinata serta administrasinya harus di lakukan dengan baik dan senantiasa menjunjung...

Read More

Akses Jitut Dusun V Terealisasi

“Sukardi Kepala Desa Candinata bersama Jakiman Ketua LKMD dan Nurgiyanto, Richadi Risun Anggota BPD memberi jempol tanda apresiasi terealisasinya jalan usaha tani di dusun v limpakpring” Candinata.desa.id – Pembangunan. merupakan kependekan dari Jalan Industri dan Usaha Tani yang di laksanakan dalam rangka mempermudah akses usaha pertanian di dusun v limpakpring. Kegiatan Pembangunan tersebut merupakan program Pemerintah Desa Candinata pada tahun 2019 yang sumber dananya di ambilkan dari Anggaran Pendapatan dan Belanja desa (APBDes) melalui dana transfer Dana Desa (DD). Dengan volume 318,5 x 1,85 x 0,12 M3 Yang di habiskan adalah Rp. 200.000.00,00 (Dua Ratus Juta Rupiah) dan memakan durasibwaktu pekerjaan sekitar 90hari kalender. Rentang waktu pelaksanaan yang lumayan lama ini dipengaruhi karena topografi lokasi dengan medan yang berbukit. Di ketahui bersama bahwa wilayah dusun v Limpakpring memang wilayah desa Candinata yang berada pada ujung desa dan persis di lereng gunung Slamet dengan radius jarak 9km dari puncak gunung tersebut. Antusiasme para pekerja dan tim pelaksana sangat luar biasa dan begitu luar biasa mencurahkan daya upayanya agar pekerjaan pembangunan rabat dan dan talud dapat terselesaikan sesuai schedule yang di tetapkan. Walaupun terkendala hujan yang cukup membuat pelaksanaan sering terganggu namun kegiatan tetap di jalankan semaximal mungkin. Pembangunan yang sudah hampir selesai ini diharapkan mampu menjawab keinginan warga masyarakat di wilayah limpakpring. Jalan usaha tani yang ada supaya bisa di manfaatkan dengan baik bagi warga masyarakat karena sejatinya pemerintah desa...

Read More

Pemdes Candinata ikut serta dalam Gebrak di Walik Kutasari.

Sukardi kepala desa Candinata (tengah) tersenyum dalam rangkaian kegiatan gebrak di walik – Kutasari. Candinata.desa.id – Pemerintahan. Pemerintah Desa berangkat gasik sekira pukul 05.45 WIb pada hari juma’at 17 Januari 2019 ke lokasi Gerakan Bersama Rakyat (Gebrak) Gotong Royong yang dilakukan di dukuh Walik Desa Kutasari. Mendampingi Camat Kutasari Endi Astono dan Eko Kades Kutasari melakukan rangkaian kegiatan rehab rumah tidak layak huni milik keluarga Yulianto dan Suratmo warga RT 14 RW 7. Sukardi Kades Candinata menyampaikan isi pidato dari ibu Bupati Purbalingga Dyah Hayuning Pratiwi, Beliau menyampaikan terimakasih atas terselenggaranya Gebrak (Gerakan bersama rakyat) dengan Gotong Royong di Desa Kutasari karena dengan adanya gebrak kegiatan silaturahmi bupati dengan masyarakat semakin nyata, juga disampaikan agar masyarakat desa selalu melakukan gotong royong dan dibangkitkan kembali semangat masyarakat desa. Paket kegaitan selain merehab dua rumah juga di lakukan kegiatan Gebrak gotong royong pembangunan jalan rabat yang menghubungkan RT di walik Kutasari, kemudian bantuan Traktor untuk pertanian, Bibit Cabe, Paket ikan lele, Pemberian Makanan Tambahan (PMT) Ibu Hamil, Balita, dan Lansia. Dan juga diberikan Santunan Anak Yatim Piatu, Rantang Berkah, jamban, alat kebersihan, dokumen kependudukan serta didirikan posko pengobatan gratis bagi Lansia. Bu Tiwi juga menyampaikan pesan “Saya nderek nitip untuk semangat gotong royong, kebersamaan ditengah-tengah masyarakat serta menjaga kekompakan maupun paguyuban rukun untuk tetap di jaga dan harus tetap kompak, sinergis anatara RT dan pemerintah desa sehingga kedepan Purbalingga akan maju’’...

Read More

Dunia digital Sebagai Sarana Komunikasi Masyarakat.

Candinata.desa.id – Pemerintahan. Dunia komunikasi digital merupakan salah satu sarana penting untuk bahan komunikasi dan informasi. Hal ini tertuang jelas pada Undang-undang no 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik. Ini sebagai kewajiban Pemerintah kepada warga masyarakat untuk menginformasikan tentang kegiatan pemerintahan, Pembangunan, dan Kemasyarakatan. Dewasa ini hak masyarakat ingin dipenuhi untuk sebagai peran pengawasan dan bahan evaluasi arah kebijakan kegiatan Pemerintahan. Maka sudah sewajarnya masyarakat di ajak serta berperan membangun desa dan negri dalam lini masa digital. Berkembangnya android di masyarakat dan daya beli masyarakat semakin mudah. Maka smartphone sudah dimiliki oleh sebagian warga masyarakat. Disinilah maka penggunaan Informasi dan Teknologi meningkat bahkan mempermudah komunikasi warga masyarakat dan...

Read More

Meriahnya HUT RI Ke 74.

Candinata.desa.id -Pemerintahan. Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia yang ke 74 menjadi moment besar bagi Bangsa Indonesia. Di Desa Candinata, antusiasme masyarakatpun luar biasa demi memeriahkan agenda acara 17an. Malam ke 17 diadakan syukuran sebagai bentuk rasa terimakasih pada jasa para Pahlawan atas pengorbanan jiwa raga mereka sehingga nikmat merdeka telah kita dapatkan. Sabtunya 17 Agustus 2019 Pemeintah Desa Ikut melaksanakan Upacara peringatan detik-detik Proklamasi dan Pengibaran Sang Saka Merah Putih di Lapangan desa Kutasari. Tidak hanya Upacara, ibu-ibu PKK juga ikut serta mengikuti lomba Tumpeng tingkat kecamatan Kutasari.Berlanjut sampai hari Minggu siang, Pemerintah desa Candinata dan masyarakat melanjutkan agenda demi suksesnya perayaan HUT RI Ke 74 adalah dengan mengirimkan kontingen Pawai Karnaval. Pawai karnaval di ikuti oleh beberapa perwakilan elemen masyarakat, muali dari Perangkat desa, PKK, Pemuda – Pemudi dan Pengurus Kampung Kb. Menjalani route dengan berjalan kaki mereka para peserta karnaval menyuarakan yel-yel semangat.Pawai karnaval itu menempuh jarak kurang lebih 3km dengan berjalan kaki. Star mulai dari lapangan Kutasari belok kiri ke arah desa Karangreja kemudian belok kanan ke arah desa Karangklesem selanjutnya belok kiri ke arah walik kemudian belok kiri lagi dan berakhir di depan Kecamatan. Di depan Kecamatan ada panggung kehormatan dan kontingen Desa Candinata melakukan display dengan nyanyian yel-yel khas kampung KB....

Read More